2025/03/23

LKMM-TD 2025 Unikama: Membangun Kepemimpinan Transformatif dan Ormawa Inovatif

Dbinstitute.id - Direktorat Kemahasiswaan dan Alumni (DKA) Universitas PGRI Kanjuruhan Malang (Unikama) sukses menggelar Latihan Keterampilan Manajemen Mahasiswa Tingkat Dasar (LKMM-TD) Tahun 2025. Kegiatan yang diikuti 94 peserta ini berlangsung di Aula Sarwakiriti kampus setempat.

 

Membangun Kepemimpinan Transformatif dan Ormawa Inovatif



Peserta yang terdiri dari perwakilan Organisasi Kemahasiswaan (Ormawa), seperti Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM), Dewan Perwakilan Mahasiswa (DPM), Majelis Permusyawaratan Mahasiswa (MPM), Mahkamah Mahasiswa (MM), Senat Mahasiswa Fakultas (SMF), Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMPS), dan Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) ini diawali dengan pelantikan Pengurus Ormawa Masa Bakti 2024/2025, Senin (17/3/2025).


Kegiatan yang mengusung tema "Menyiapkan Kepemimpinan Transformatif Menuju Ormawa Sehat dan Inovatif” berlangsung sejak tanggal 17 sampai 20 Maret 2025. LKMM-TD merupakan program pelatihan yang bertujuan untuk membekali mahasiswa dengan keterampilan manajemen dasar yang penting dalam berorganisasi dan memimpin sebuah kegiatan.


 

Romadhon, S.Pd., M.Pd Ketua Panitia memberikan pengarahan kepada seluruh peserta LKMM-TD Tahun 2025


“kegiatan ini tentu disamping pelantikan pengurus Ormawa, kita bekali pengurs yang telah dilantik untuk mempertajaman kemampuan manajerial organisasi, dan mengasah leadership agar Ormawa yang dipimpinnya semakin produktif dan berdampak pada pengembangan kampus kedepan”, ujar Romadhon Ketua Panitia.

 

Selain penyampaian materi, lanjut pria yang menjabat Kepala Pusat Pengembangan Potensi Mahasiswa peserta juga terlibat dalam berbagai simulasi, diskusi kelompok, dan permainan yang dirancang untuk mengasah keterampilan mereka. Termasuk peserta akan mendapat materi kewirausahaan dan pencegahan kekerasan di perguruan tinggi.

 

Narasumber yang hadir, Dr. Choirul Huda, M.Si Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kemahasiswaan, Dr. Andi Nu Graha, SE., M.Si Direktur Kemahasiswaan dan Alumni, Dr. Hena Dian Ayu,M.Si, Romadhon, S.Pd., M.Pd, Leny Latifah, M.Pd.Kons, Jacobus Wiwin, ST., M.Kom, dan Redaktur Ahli MNC Publishing, E. Kukuh Widijatmoko, SH., M.Pd. Masing-masing narasumber menyampikan sesuai dengan kompetensinya sesuai dengan silabus yang disiapkan oleh panitia.


Dr. Andi Nu Graha, SE., M.Si selaku Direktur Direktorat Kemahasiswaan dan Alumni memaparkan materi tentang menemukan gagasan awal pada peserta LKMM-TD 2025

 


Dihari keempat, kegiatan diakhiri dengan Tadarus Kebangsaan dengan tema “Ramadhan: Media Membentuk Karakter Ormawa yang Sehat dan Anti Korupsi” dengan narasumber Ustad Abd. Aziz, S.Pd.I., SH., M.Pd Sekretaris Jenderal Dewan Pimpinna Pusat (DPP) Gerakan Masyarakat Perangi Korupsi (GMPK) yang sekaligus Buka Bersama Pembina Ormawa. Kegiatan ini didukung oleh Dosen Blankon Institute, dan MNC Publishing. (mr.dont)

 

 


Postingan Terkait